Charm Cooling Fresh Berbahaya atau Tidak? Yuk, Cek Ulasannya

Baru-baru ini, Charm mengeluarkan pembalut yang menarik perhatian yaitu Charm Cooling Fresh. Pembalut yang satu ini sendiri adalah penemuan baru yang akan membantu kamu untuk menghadapi masa haid dengan perasaan berbeda. Tapi, Charm Cooling Fresh berbahaya atau tidak? Untuk mengetahui lebih jelasnya, mari simak pembahasannya berikut ini. 

Charm Cooling Fresh Berbahaya atau Tidak?

Sebelum membahas apakah pembalut Charm Cooling Fresh berbahaya atau tidak, lebih baik mengenal lebih jauh pembalut berteknologi tinggi dari Charm ini. 

Bagi perempuan, haid ada siklus yang terkadang membuat tidak nyaman, apalagi pada daerah kewanitaan. Maka dari pada itu, produk Charm yang satu ini patut dicoba. Charm Cooling Fresh ini memberikan sensasi segar pada saat digunakan. Karena di dalamnya terdapat ekstrak daun mint yang akan membuat organ kewanitaan tetap fresh. 

Lalu apa saja keunggulan dari Charm Cooling Fresh ini? berikut ini adalah penjelasannya: 

  • Sensasi dingin 

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa pembalut ini mengandung ekstrak daun mint yang menyegarkan dan akan memberikan sensasi dingin di area kewanitaan. Sensasi dingin ini yang membuat banyak perempuan ketagihan menggunakan Charm Cooling Fresh. Selain sensasi dingin nan segar, pembalut ini juga bisa meringankan bau amis darah haid yang terkadang suka menganggu. 

  • Anti gatal dan iritasi 

Keunggulan lainnya dari pembalut ini adalah anti gatal dan iritasi. Kamu pasti mengerti rasanya ketika sedang haid, area vagina terasa sangat gatal. Hal ini karena adanya gesekan dari pembalut yang terlalu kasar serta darah haid yang menempel. Tapi, permasalahan ini bisa teratasi jika kamu menggunakan Charm Cooling Fresh. Bahkan rasa pengap di area kewanitaan pun tidak akan terasa sama sekali. 

Lalu, apakah Charm Cooling Fresh berbahaya atau tidak? Jawabnya tentu saja tidak berbahaya. Charm sadar betul akan kesehatan organ intim wanita, di mana bahan-bahan yang digunakan sudah teruji klinis sangat aman. Bahkan pembalut ini telah mendapatkan izin dari Kementerian Kesehatan, jadi kamu tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan pembalut ini. 

Deskripsi: charm cooling fresh berbahaya atau tidak adalah pertanyaan umum, tapi sudah dapat dipastikan bahwa pembalut ini sangat aman dan sudah teruji klinis sesuai standat Kementrian Kesehatan.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *